Pasien Corona Ditolak Puskesmas Gegara Beda KTP, Ini Solusi Menkes
Pasien Corona Ditolak Puskesmas Gegara Beda KTP, Ini Solusi Menkes
Pemerintah mendengar masalah pasien COVID-19 yang sering ditolak Puskesmas karena alamat di KTP tidak sesuai dengan tempat tinggal area Puskesmas tersebut. Padahal, banyak pasien berdomisili di luar alamat KTP. Ini solusi pemerintah.
"Saya minta teman-teman Puskesmas, kalau bisa dicek domisili (pasien) di mana. Kalau memang domisili di daerah tersebut, nanti kita bikin administrasinya agar bisa dilayani," kata Menkes Budi Gunadi Sadikin dalam jumpa pers virtual, Sabtu (20/2/2021).
"Kami akan lengkapi prosedur di seluruh Puskesmas," kata Budi.
Kasus semacam ini memang pernah terjadi. Menurut catatan pemberitaan detikcom, kasus penolakan pasien di Puskesmas terjadi di Pasuruan Jawa Timur.
situs informasi :